Pada era abad ini, ledakan informasi tidak dapat dihindari. Perpustakaan harus mempersiapkan diri dengan melakukan kesiapan dari segi sumber daya manusia, program yang tepat dan kesiapan infrastruktur yang baik untuk dapat melayani kebutuhan informasi pemustaka yang semakin beragam dan kompleks. Oleh karena itu, Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Tapin berinovasi menghadirkan KLIK (Perpustakaan Digital Kabupaten Tapin-Tapin Cerdas) untuk memudahkan dalam penyebarluasan informasi .
Perpustakaan digital secara ekonomis lebih menguntungkan dibandingkan dengan perpustakaan tradisional. Chapman dan Kenney (Dalam sismanto 2008), mengemukakan empat alasan yaitu: institusi dapat berbagi koleksi digital, koleksi digital dapat mengurangi kebutuhan terhadap bahan cetak pada tingkat lokal, penggunaannya akan meningkatkan akses elektronik, dan nilai jangka panjang koleksi digital akan mengurangi biaya berkaitan dengan pemeliharaan dan penyampaiannya.
Dengan demikian, adanya perpustakaan digital diharapkan dapat mempermudah pencarian informasi di dalam koleksi obyek informasi seperti dokumen, gambar dan database dalam format digital dengan cepat, tepat, dan akurat.
Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dispustarsip) Kabupaten Tapin melaksanakan kegiatan Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia (PD IPI) Kabup...
Rantau, 11 Agustus 2024 - Dalam rangka memfasilitasi tempat kegiatan, bekerja sama dengan Dinas Pemuda dan Olah Raga, Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Tapin turut mendu...
Dalam Meningkatkan Kematangan Inovasi, Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Tapin mengadakan pendampingan penginputan inovasi Daerah Kabup...
Selasa, 11 Juni 2024. Layanan Mobil Perpustakaan Keliling, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tapin ke SDN Rumintin 2 Kec. Tapin Selatan yang selalu disambut...